Jelang Lebaran Idul Fitri, Demokrat Kota Tangerang Gelar Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama



Tangerang - Ketua DPC Partai Demokrat Kota Tangerang Asep Hidayat 'Gaspoll' gelar silaturahmi dan buka puasa bersama para jajaran pengurus DPC, DPAC, kader, Relawan dan kader Partai Demokrat Kota Tangerang di Rumah Makan Parigogo, Sukasari, Tangerang, pada Rabu (3/4/2024) lalu.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Tangerang yang juga anggota DPRD Provinsi Banten Asep Hidayat menyampaikan, bahwa agenda silaturahmi ini untuk menguatkan kembali konsolidasi perjuangan.

"Pasca pemilu kemarin, semua perlu dikonsolidasikan kembali, silaturahmi adalah cara untuk menguatkan konsolidasi perjuangan antar sesama kader Partai Demokrat," ujarnya.

Menurut Asep, dalam agenda konsolidasi ini juga ada bahasan soal evaluasi dan penentuan arah partai pasca pemilu dan menyambut pilkada serentak. Namun, menurut nya, semua fokus pada pembesaran partai Demokrat di Kota Tangerang.

"Selesai masa pemilihan umum untuk mengevaluasi, untuk menentukan arah tujuan politik, memperkuat basis,  membesarkan Partai Demokrat khususnya DPC Partai Demokrat Kota Tangerang," ujar Asep Hidayat saat sambutan.

Dalam setiap kesempatan pertemuan dan konsolidasi, Asep Hidayat selalu memberikan bentuk perhatian dan kepeduliannya kepada para para kader partai.

"Silaturahmi pasca pemilu ini merupakan bentuk perhatian dan konsistensi saya sebagai ketua DPC dan juga wakil rakyat di daerah Kota Tangerang," ungkapnya.

Silaturahmi sekaligus buka puasa bersama ini dihadiri para kader partai Demokrat dan para relawan serta para simpatisan yang ikut berjuang memenangkan Partai Demokrat.

"Silaturahmi ini bersama dengan kader-kader partai Demokrat, wakil setiap daerah yang berkumpul bersama, dengan sedikit berbagi dengan mereka semua, apapun yang didapat dan diperoleh sekarang dengan perjuangan yang sangat luar biasa," ucapnya.

Lebih lanjut Asep mengatakan, selama menjabat Ketua DPC, dirinya bersama para staff dan jajarannya sungguh luar biasa tanpa mengenal lelah capek.

"Ini bentuk komitmen dan konsistensi kami bersama cita-cita perjuangan Partai, yang namanya biaya siap kami korbankan untuk selalu mengembangkan dan memperbesar Partai Demokrat," tegasnya.

Posting Komentar

0 Komentar